PENGUMUMAN PENERIMAAN PNS MBLUDAK UNTUK GURU DAN KESEHATAN. - PACITANPOST

Selasa, 25 Mei 2021

PENGUMUMAN PENERIMAAN PNS MBLUDAK UNTUK GURU DAN KESEHATAN.


Pacitan Ppos.25.05.021.
Sekian lama menanti, akhirnya Pemkab Pacitan mengumumkan kebutuhan PNS di berbagai bidang , utamanya Guru dan tenaga kesehatan.

Sesuai surat yang dikeluarkan Kementrian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi No 816 tertanggal 19 april 2021, maka untuk daerah Kabupaten Pacitan termasuk daerah yang diberikan peluang perekrutan pegawai negeri sipil dalam jumlah besar.

Dari informasi yang ditrima media, sekitar 700 lebih diperuntukkan alokasi tenaga guru dari berbagai tingkatan dan sekitar 162 untuk tenaga medis dan kesehatan.

Sedang sisanya yang berjumlah sekitar  15 orang untuk berbagai bidang diantaranya Si Arsitektur,Hukum ,Teknik Kimia dan lain lain.

Menurut kepala BKD Pacitan DR.Drs.Supomo MM, hingga saat ini untuk rencana tes ASN belum ada jadwal lebih lanjut, mengingat salah satu Kabid di Dinas Kepegawaian yang ia tugaskan rapat di Batu Malang belum kembali, mungkin minggu depan baru ada pengumuman resmi tentang jadwal tes , tegas Supomo.

Pria yang pernah menduduki di berbagai instansi ini , mebambahkan  agar calon calon yang mau daftar agar mempersiapkan sebaik mungkin, agar harapan bapak,ibu dan saudara saudara sekalian dapat terwujud sebagai Abdi Negara ( gustik)








Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda