MUSEUM SBY MENJADI MUSEUM PRESIDEN TERBESAR DIDUNIA. - PACITANPOST

Sabtu, 12 Agustus 2023

MUSEUM SBY MENJADI MUSEUM PRESIDEN TERBESAR DIDUNIA.

Pacitan Nasional 12.08.023.
Museum dan Galery SBY-Ani , nampaknya menjadi Museum Kepresidenan terbesar di Dunia.

Hal ini disampaikan , Oleh Bupati Pacitan Indrata Nur Bayu Aji pada kesempatan konfrensi Pers Jelang Peresmian Museum pada tanggal 17 Agustus 2023 di Pendopo Agung Pemkab Pacitan.

Status Museum Kepresiden ,  menjadi yang terbesar , juga disampaikan oleh orang kepercayaan SBY  Ozzi Dermawan .

Bupati dan Direksi Museum SBY-ANI Konfrensi Pers di Pendopo Pacitan.

Lebih jauh Osy ..mengatakan ,  disamping  bangunanya Megah dan luas , Museum SBY - Ani , diisi oleh karya karya SBY sendiri  , yang jarang sekali ditemui di dunia .

Ozzi yang  juga Direktur Eksekutif Musium dan Galery SBY-ANI mencontohkan ,  Musium Presiden Amerika Serikat  ,, isi musiumnya ,,  bukan karya Presiden itu sendiri, tapi barang barang yang dipajang karya orang lain.

Osy Darmawan Direktur Eksekutif Museum SBY.

Management Museum SBY juga menyampaikan bahwa fasilitas Musium SBY,  terdiri dari Cafetaria , Auditorium ( tempat konfrensi bertaraf Nasional , Ruang Perpustakaan dengan 12.000 koleksi buku berbagai disiplin ilmu dsb).

Area Museum yang punya lahan 1,4  ha , itu dipastikan akan diresmikan  SBYTanggal 17.08.023 sekitar pukul 19.00 Wib dengan tamu tamu mantan kabinet SBY termasuk mantan Wapres  JK dan Budiono.

Bupati , Sekda dan Osy Darmawan beri jawaban pertanyaan wartawan terkait besaran tiket masuk musium.

Sementara Bupati Pacitan , ketika ditanya Wartawan terkait Harga Tiket lokal 25.000 terlalu tinggi , maka Bupati bilang tiket itu relatif , pasalnya tiket Goa Gong saja 20.000 tidak pernah dikeluhkan pengunjung , tapi kita coba dululah..jalannya ..baru nanti kita evaluasi , tegas Bupati.

Perlu diketahui , jelang Peresmian Museum SBY yang akan dihadiri tokoh tokoh Nasional , diberitakan Hotel Hotel di Pacitan penuh, sehingga untuk menampung tamu tamu , Pemkab sudah berusaha nyewa Rumah penduduk tapi sebagai Fasilitator saja. ( tik)

Pemred Pacitan Pos Gustik  dalam acara Konfrensi pers di Pendopo Pacitan.





 

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda